EduOpini

Pasca Dilantik, Persatuan Mahasiswa Pangkalpinang Laksanakan Aksi Nyata

×

Pasca Dilantik, Persatuan Mahasiswa Pangkalpinang Laksanakan Aksi Nyata

Sebarkan artikel ini

PANGKALPINANG, SEDULANGDOTCOM — Tugu Titik Nol Kilometer, Pangkalpinang menjadi saksi hadirnya wadah mahasiswa dalam menyuarakan aspirasi. Itu ditandai dengan resminya para pengurus Persatuan Mahasiswa Pangkalpinang (PMP) dilantik, Minggu (5/1/2025).

Pelantikan 28 pengurus tersebut dilakukan langsung oleh Pembina Persatuan Mahasiswa Pangkalpinang, sekaligus Penjabat (Pj) Wali Kota Pangkalpinang, Budi Utama.

Usai pelantikan, Ketua PMP Atallah Faiz Geofani mengatakan, resminya kepengurusan ini menjadi momen, serta awal baru bagi mahasiswa Pangkalpinang yang siap mengambil peran aktif dalam membawa perubahan positif bagi masyarakat, khususnya di lingkungan akademik, dan sosial.

“Di mana organisasi Persatuan Mahasiswa Pangkalpinang adalah wadah aspirasi, pengembangan potensi, dan kontribusi aktif mahasiswa Pangkalpinang dalam membangun Kota Pangkalpinang,” ujarnya.

Pembina Persatuan Mahasiswa Pangkalpinang secara resmi melantik para pengurus organisasi, Minggu (5/1/25). Foto: ist

Sebagai mahasiswa, mereka adalah agen perubahan (agent of change) yang harus terus bergerak, menjadi wadah strategis pemuda, dan berkontribusi dalam membentuk pola pikir masyarakat, sekaligus sebagai penyokong untuk kemajuan Pangkalpinang ke depan, dan seterusnya.

“Tentunya kami akan menjadi wadah mahasiswa dalam menyampaikan aspirasi di Kota Pangkalpinang, akan menjadi garda terdepan sesuai jalannya peran mahasiswa, yaitu sosial control pemerintah,” ujarnya.

“Kami akan siap mengkritisi jika ada perilaku, atau keputusan yang keluar dari koridor kemajuan Kota Pangkalpinang ini. Kami juga siap menjadi mitra strategis jika itu tentang kemajuan Kota Pangkalpinang tercinta ini,” lanjutnya.

Atallah yang juga tercatat sebagai mahasiswa Universitas Bangka Belitung (UBB) percaya bahwa melalui program kerja yang inovatif, sinergi yang solid, dan kolaborasi yang erat dengan berbagai pihak baik dari pemerintah dan lainnya, persatuan PMP mampu memberikan kontribusi nyata bagi Kota Pangkalpinang.

“Semoga ini menjadi titik awal untuk langkah-langkah besar di masa depan. Bersama kita wujudkan mahasiswa Pangkalpinang yang berprestasi, dan berdampak positif bagi masyarakat,” pungkasnya. (Nko)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *