EduOpini

Libur Telah Usai, Bunda PAUD Yuniar Kunjungi Anak TK

×

Libur Telah Usai, Bunda PAUD Yuniar Kunjungi Anak TK

Sebarkan artikel ini

PANGKALPINANG, SEDULANGDOTCOM – Bunda PAUD Kota Pangkalpinang, Yuniar Putia Rahma, mengunjungi anak-anak TK Baitul Makmur, Kecamatan Girimaya, dan TK Khadijah, Kecamatan Gabek, Senin (6/1/2025).

Yuniar perdana mengunjungi anak-anak TK usai libur sekolah sekitar dua minggu. Dalam kunjungan tersebut, dia juga menanyakan ke anak-anak bagaimana liburan mereka.

“Ini pertama masuk sekolah. Mulai menyesuaikan lagi dengan teman-teman ya, ” kata Yuniar, di TK Baitul Mukmin.

Dia juga mengingatkan ke anak-anak untuk selalu menjaga kesehatan, jaga kebersihan dan rajin beribadah sedari dini.

“Sekarang lagi musim hujan, anak-anak bunda jaga kesehatan ya. Makan yang sehat dan rajin belajarnya, ” tutupnya. (Nko)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *